Selamat datang di Website Samsat Kota Bengkulu.

Dalam rangka mewujudkan pelayanan prima, Samsat Kota Bengkulu terus berbenah dan berupaya untuk bertransformasi untuk meningkatkan pelayanan sesuai dengan perkembangan dan tantangan yang ada. Salah satu wujud inovasi dari kami adalah diluncurkannya website ini.

Website ini dimaksudkan sebagai sarana untuk memberikan Informasi dan gambaran Samsat Kota Bengkulu dalam Hal Publikasi kepada masyarakat. Dengan adanya website ini kiranya dapat membantu memudahkan masyarakat dalam mendapatkan seluruh informasi tentang Kebijakan Samsat Kota Bengkulu. Diharapkan website ini bisa dijadikan sebagai salah satu media komunikasi yang efektif, dapat memberikan informasi, layanan yang akurat dan akuntabel kepada Masyarakat Kota Bengkulu. Kritik dan saran yang membangun sangat kami harapkan guna penyempurnaan Website ini dimasa akan datang. Semoga Website ini memberikan manfaat bagi kita semua. Terima Kasih..!


Selayang Pandang.

Samsat bertujuan memberikan pelayanan Registrasi dan Identifikasi Kendaraan Bermotor, pembayaran pajak atas kendaraan bermotor, dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan secara terintegrasi dan terkoordinasi dengan cepat, tepat, transparan, akuntabel, dan informatif.

Ruang lingkup pelayanan Samsat meliputi :

  1. Regident Ranmor;
  2. Pembayaran pajak atas kendaraan bermotor; dan
  3. Pembayaran SWDKLLAJ. 

KANTOR BERSAMA SAMSAT KOTA BENGKULU

MAKLUMAT PELAYANAN

DENGAN INI KAMI PETUGAS PELAKSANA PELAYANAN DI KANTOR BERSAMA SAMSAT KOTA BENGKULU MENYATAKAN SANGGUP MEYELENGGARAKAN PELAYANAN SESUAI STANDAR PELAYANAN YANG TELAH DI TETAPKAN DAN APA BILA TIDAK MENEPATI JANJI INI, KAMI SIAP MENERIMA SANKSI SESUAI PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN YANG BERLAKU


TTD

KOMBESPOL SUMARDJI,S.H.
DITLANTAS POLDA BENGKULU

TTD

HJ. YULISWANI, S.E., M.M.
KEPALA BPKD PROV. BENGKULU

TTD

IMAM MUSTOFA, S.E.
KEPALA PT.JASA RAHARJA CAB.BENGKULU


Informasi Instansi
Info Grafis
Kantor Kami