KEBIJAKAN PRIVASI APLIKASI SAMSAT BENGKULU
Admin Samsat Bengkulu | 29 Juli 2022 | Dibaca 3257 kali

KEBIJAKAN PRIVASI

APLIKASI SAMSAT BENGKULU adalah program aplikasi elektronik yang dirancang dan dibangun untuk keperluan Layanan Samsat Bengkulu meliputi Informasi Pajak Kendaraan Bermotor, Informasi Bea Balik Nama Pajak Kendaraan Bermotor yang ada di Provinsi Bengkulu, yang dikelola dan dimiliki oleh Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Pemerintah Provinsi Bengkulu, berkedudukan di Kota Bengkulu. Adanya Kebijakan Privasi ini adalah komitmen nyata dari Kami selaku pengembang Samsat Bengkulu (Selanjutnya disebut sebagai “Aplikasi”) untuk melindungi setiap data dan informasi pribadi Anda. Ketentuan dan Kebijakan Privasi menetapkan cara melindungi dan menggunakan data dan informasi yang Anda berikan ketika menggunakan Aplikasi. Dari waktu ke waktu, Kami dapat merevisi Kebijakan Privasi ini untuk mencerminkan perubahan dalam hukum, pengumpulan dan praktik penggunaan data pribadi Kami, fitur Aplikasi Kami, atau kemajuan dalam teknologi. 

Dengan menggunakan Aplikasi, Anda menyatakan bahwa setiap data dan informasi yang diberikan adalah benar dan sah serta memberikan persetujuan kepada Kami untuk memperoleh, mengumpulkan, menyimpan, mengelola, dan mempergunakan data dan informasi tersebut sesuai dengan Ketentuan dan Kebijakan Privasi ini.
A. Perolehan dan Pengumpulan Data Anda
Kami mengumpulkan data Anda untuk mengelola dan memperlancar penggunaan Aplikasi, serta tujuan-tujuan lainnya selama diizinkan oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku. Adapun data Anda yang dikumpulkan adalah sebagai berikut :
  1. Kami mengumpulkan data Anda untuk mengelola dan memperlancar penggunaan Aplikasi, serta tujuan-tujuan lainnya selama diizinkan oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku. Adapun data Anda yang dikumpulkan adalah sebagai berikut:
    1. Nomor E-KTP
    2. Nama
    3. Nomor handphone
    4. Foto KTP
    5. Nomor Kendaraan Bermotor
  2. Data yang diberikan secara mandiri dan sukarela pada Aplikasi pada saat Anda menggunakan layanan Samsat Bengkulu.
  3. Data yang terekam pada saat Anda menggunakan Aplikasi termasuk namun tidak terbatas pada:
    1. Data berupa waktu dari setiap aktivitas Anda, termasuk aktivitas pendaftaran, dan lain sebagainya
    2. Data catatan (log), diantaranya catatan pada server yang menerima data seperti alamat IP perangkat, tanggal dan waktu akses, fitur Aplikasi atau laman yang dilihat, proses kerja Aplikasi dan aktivitas system lainnya.
B. Penggunaan Data
Kami akan menggunakan sebagian atau seluruh data dan informasi yang diperoleh dan dikumpulkan dari Anda untuk hal-hal sebagai berikut :
  1. Memproses segala bentuk permintaan dan aktivitas yang dilakukan oleh Anda pada Aplikasi Samsat Bengkulu.
  2. Komunikasi dengan Anda baik melalui telepon untuk membantu dan/atau menyelesaikan kendala yang dialami oleh Anda.
  3. Melakukan monitoring dan investigasi terhadap aktivitas mencurigakan atau aktivitas yang mengandung unsur kecurangan atau pelanggaran terhadap perjanjian kemitraan dan ketentuan hukum yang berlaku. Selanjutnya Kami akan melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan sebagai tindak lanjut dari monitoring dan investigasi yang dilakukan.
  4. Dalam keadaan tertentu dengan tetap memperhatikan ketentuan peraturan perundang-undangan, Kami mungkin perlu menggunakan atau mengungkapkan data informasi Anda untuk tujuan penegakan hukum dan/atau pemenuhan persyaratan hukum dan peraturan yang berlaku, termasuk dalam hal diperintahkan oleh pengadilan dan/atau pejabat suatu instansi pemerintah Indonesia berdasarkan wewenang sah yang diberikan oleh ketentuan perundang-undangan, maka Anda setuju untuk membebaskan Kami dari segala klaim, tuntutan, dan atau gugatan yang berkaitan dengan pemberian akses atas informasi tersebut.
  5. Membantu Kami untuk melakukan identifikasi peserta pada saat Anda melaporkan keluhan pada fitur pengaduan keluhan.
  6. Menggunakan informasi dan data yang diperoleh dari Anda untuk tujuan penelitian, analisis, pengembangan dan pengujian untuk menigkatkan kenyamanan dan keamanan layanan-layanan pada Aplikasi, serta untuk mengembangkan fitur terbaru.
C. Pengungkapan data pribadi Anda
Pengguna aplikasi mempunyai kontrol penuh terhadap data apa saja yang ingin dibagikan. Untuk itu, Samsat Bengkulu menjamin tidak ada penjualan, pengalihan, distribusi, atau meminjamkan data pribadi Anda kepada pihak ketiga lain, tanpa terdapat izin dari Anda, kecuali dalam hal-hal sebagai berikut:
  1. Kami dapat menyediakan informasi yang relevan kepada vendor, konsultan, mitra pemasaran, firma, riset, atau penyedia layanan sejenis.
  2. Kami mengungkapkan data Anda dalam upaya mematuhi kewajiban hukum dan/atau adanya permintaan yang sah dari aparat penegak hukum.
D. Penyimpanan dan penghapusan informasi
Kami akan menyimpan informasi selama akun Anda tetap aktif dan dapat melakukan penghapusan sesuai dengan ketentuan peraturan hukum yang berlaku.
E. Pembaharuan
Kami dapat sewaktu-waktu melakukan perubahan atau pembaharuan terhadap Kebijakan Privasi ini. Kami menyarankan agar Anda membaca secara seksama dan memeriksa halaman Kebijakan Privasi ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan layanan aplikasi Samsat Bengkulu, maka Anda dianggap menyetujui perubahan perubahan dalam Kebijakan Privasi tanpa kecuali.

SYARAT DAN KETENTUAN

Perjanjian Penggunaan
Perjanjian Penggunaan berikut adalah perjanjian yang harus ditaati dalam penggunaan aplikasi Samsat Bengkulu (selanjutnya disebut “Aplikasi”) serta penggunaan atas konten, layanan dan fitur yang ada ataupun terkandung di Aplikasi. Harap Anda membaca perjanjian penggunaan ini dengan sebaik-baiknya. Dengan mengakses dan menggunakan Aplikasi ini, berarti Anda telah memahami dan setuju untuk terikat dengan semua peraturan yang berlaku di Aplikasi ini. Jika Anda tidak setuju untuk terikat dengan semua peraturan yang berlaku di Aplikasi ini, Kami mempersilahkan Anda untuk tidak menggunakan Aplikasi ini.
Perubahan Perjanjian Penggunaan
Pemerintah Provinsi Bengkulu dapat setiap saat mengganti, menambah, atau mengurangi Perjanjian penggunaan ini. Anda terikat oleh setiap perubahan tersebut dan oleh karenanya Kami menghimbau Anda untuk secara berkala mengakses perjanjian penggunaan ini guna melihat dan memperoleh informasi mengenai perjanjian penggunaan yang berlaku dan mengikat Anda.
Hak Kekayaan Intelektual
Setiap layanan, konten, produk, dan fitur milik Pemerintah Provinsi Bengkulu sebagaimana terdapat di Aplikasi ini berada di bawah perlindungan hukum yang berlaku di Indonesia. Anda tidak dibenarkan untuk menggunakan, mengimplementasikan dan/atau mengaplikasikan tanpa persetujuan tertulis sebelumnya dari Pemerintah Provinsi Bengkulu. 

Seluruh materi yang terdapat dalam Aplikasi ini dibuat oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu, oleh karena itu Pemerintah Provinsi Bengkulu memegang hak cipta penuh atas materi tersebut yang diberikan dan dijamin oleh hukum yang berlaku di Indonesia termasuk tetapi tidak terbatas pada Undang-undang No.28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta maupun perubahannya (apabila ada). Apabila ada individu maupun badan hukum yang menemukan bahwa material yang terdapat dalam Aplikasi ini adalah miliknya, dapat segera menginformasikan kepada Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Pemerintah Provinsi Bengkulu akan segera menghapusnya dari Aplikasi ini. 

Syarat dan ketentuan layanan konten, produk dan fitur yang terdapat di Aplikasi (Syarat dan Ketentuan Layanan) dengan mengakses dan/atau menggunakan layanan, konten, produk, dan fitur (selanjutnya disebut “Layanan”) yang terdapat di Aplikasi, Anda telah setuju dan tunduk pada syarat dan ketentuan layanan serta Anda telah setuju untuk menggunakan layanan sesuai ketentuan perundangan yang berlaku di Indonesia. Apabila Anda tidak ingin tunduk pada syarat dan ketentuan layanan yang berlaku di Aplikasi ini, Anda dilarang mengakses dan menggunakan layanan yang terdapat di Aplikasi ini. Pemerintah Provinsi Bengkulu setiap saat dapat mengubah syarat dan ketentuan layanan dan perubahan ini akan berlaku pada saat perubahan tersebut diimplementasikan di Aplikasi. 

Dengan Anda menggunakan layanan yang terdapat di Aplikasi berarti melahirkan atau menciptakan perjanjian antara Anda dan Pemerintah Provinsi Bengkulu, dan Anda diwajibkan untuk mempelajari syarat dan ketentuan layanan secara berkala dengan mengakses Aplikasi ini. Dengan ini Anda setuju untuk mempelajari syarat dan ketentuan layanan di Aplikasi secara berkala dan dengan Anda tetap menggunakan seterusnya layanan yang terdapat di Aplikasi merupakan bentuk penerimaan atas syarat dan ketentuan layanan beserta perubahannya.
Kewajiban Penggunaan Aplikasi
Penggunaan Anda atas Aplikasi ini harus tunduk pada hukum dan peraturan perundangan dalam wilayah Republik Indonesia. Anda menjamin bahwa Anda akan menggunakan Aplikasi dan layanan yang terdapat di Aplikasi sesuai dengan ketentuan hukum dan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia. 

Anda setuju untuk membebaskan dan/atau melindungi Pemerintah Provinsi Bengkulu atas segala tuntutan maupun gugatan pihak lain mengenai namun tidak terbatas pada hal-hal yang mungkin terjadi sehubungan dengan : 

Penggunaan Anda atas Aplikasi dan/atau atas layanan yang terdapat pada Aplikasi, pelanggaran atas Ketentuan Penggunaan Aplikasi dan/atau Syarat dan Ketentuan Layanan yang terdapat pada Aplikasi ini
Penyalahgunaan Aplikasi
Anda akan bertanggungjawab untuk semua biaya yang timbul atas segala proses yang dilakukan sehubungan dengan penyalahgunaan Aplikasi dan tidak terbatas pada semua biaya yang berkaitan dengan penyalahgunaan dan/atau penggunaan untuk tujuan penipuan/tidak sah yang dilakukan oleh Anda dan/atau pihak lain.
Penangguhan dan Pemutusan Layanan
Pemerintah Provinsi Bengkulu berhak menurut pada kebijaksanaan demi kenyamanan seluruh penggunanya untuk melakukan penangguhan atau pemutusan layanan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu atau ganti rugi terhadap Anda.